HULU SUNGAI TENGAH – Babinsa Koramil 1002-08/Labuan Amas Utara, Sertu Agus Arahman, menjadi pembina upacara bendera di MTsN 14 Hulu Sungai Tengah, Senin (26/01/2026).
Upacara bendera yang berlangsung khidmat tersebut diikuti oleh kepala sekolah, dewan guru, staf, serta seluruh siswa-siswi MTsN 14 Hulu Sungai Tengah. Hadir pula Kepala MTsN 14 Hulu Sungai Tengah, Anwar Rahzaidi, S.Ag, yang memberikan dukungan penuh atas pelaksanaan kegiatan tersebut.
Dalam amanatnya, Sertu Agus Arahman menyampaikan pentingnya menanamkan nilai-nilai disiplin, tanggung jawab, serta rasa cinta tanah air sejak dini kepada para pelajar. Ia juga mengajak para siswa untuk menjauhi perilaku negatif serta mematuhi aturan sekolah sebagai bekal dalam meraih cita-cita di masa depan.
“Kedisiplinan dan akhlak yang baik merupakan modal utama bagi generasi muda untuk menjadi penerus bangsa yang berkualitas,” ujar Sertu Agus Arahman di hadapan peserta upacara.
Sementara itu, Kepala MTsN 14 Hulu Sungai Tengah Anwar Rahzaidi, S.Ag, mengapresiasi kehadiran Babinsa sebagai pembina upacara. Menurutnya, kegiatan tersebut memberikan motivasi serta pembinaan karakter kepada siswa-siswi, khususnya dalam menumbuhkan sikap nasionalisme dan kedisiplinan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari peran Babinsa dalam pembinaan teritorial, khususnya di bidang pendidikan, guna mempererat sinergi antara TNI AD dengan pihak sekolah dalam membentuk generasi muda yang berkarakter, berakhlak mulia, dan cinta tanah air.(pen1002hst).







