Jayapura – Komandan Kodaeral X Mayjen TNI (Mar) Werijon, M.Han., CIQnR., CIQaR., meninjau sarana dan prasarana (sarpras) pengendalian banjir berupa pembangunan selokan serta pemasangan batu bronjong penahan banjir di kawasan pantai dan aliran sungai sekitar Perumahan Komplek Hamidi Kodaeral X, Jayapura, Kamis (29/1/2026).
Peninjauan tersebut dilakukan untuk memastikan pembangunan sarpras berjalan sesuai rencana dan mampu menjawab permasalahan banjir yang selama ini kerap terjadi di lingkungan Perumahan Komplek Hamadi Kodaeral X, khususnya saat curah hujan tinggi dan pasang air laut.
Sarpras berupa selokan dan batu bronjong ini dibangun untuk memperlancar aliran air, menahan erosi, serta meminimalisir luapan air sungai dan air laut yang berpotensi masuk ke kawasan pemukiman. Keberadaan sarpras tersebut diharapkan dapat menjadi solusi efektif dan berkelanjutan dalam pengendalian banjir.
Melalui pembangunan sarpras ini, Kodaeral X berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas lingkungan perumahan serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh personel dan keluarga yang tinggal di kawasan tersebut. (Dispen Kodaeral X)







