banner 728x250
TNI  

Perangi Stunting di Perbatasan RI-PNG Sejak Dini, Satgas Pamtas Yonif 726/Tml Gelar Posyandu Balita Kampung Toray

banner 120x600
banner 468x60

Merauke – Dalam rangka meningkatkan kesehatan Balita di perbatasan RI-PNG, Satgas Pamtas Yonif 726/Tml bersama tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas Sota melaksanaan pelayanan kesehatan di Kampung Toray, Distrik Sota, Kab. Merauke, Kamis (19/09/2024).

 

banner 325x300

Perwakilan personel dari Pos Toray Serda Achmad Arjuna bekerja sama dengan tenaga kesehatan dari Puskesmas Sota melakukan penimbangan berat dan tinggi badan selanjutnya melakukan imunisasi maupun tambahan vitamin bagi ibu dan Balita.

 

Selaku Dokter dari Puskesmas Sota, dr. Rini, manyampaikan, bahwa kegiatan Posyandu ini merupakan cara untuk memerangi stunting serta memastikan tumbuh kembangnya anak dan juga memberikan bimbingan serta pengetahuan bagi ibu yang sedang menyusui dan memiliki Balita tentang asupan gizi yang baik bagi anak.

 

Program pelayanan kesehatan tersebut sangat membatu meningkatkan mutu dan kualitas kesehatan bagi masyarakat  khususnya yang berada di wilayah perbatasan RI-PNG. Kedepan diharapkan kesejahteraan bagi warga di perbatasan akan semakin maju dan berkembang seiiring dengan program-program pemerintah yang lebih baik.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *