Jum’at (14/11/2025)
SRAGEN // Investigasi88.com – Sertu Yono supriyanto Babinsa Desa Pilangsari beserta Anggota Koramil 12/Gesi Kodim 0725/Sragen kembali menunjukkan kedekatan dan kepeduliannya terhadap warga binaan dengan membantu para petani memanen padi Poktan Tani Maju di area persawahan desa Pilangsari Kecamatan Gesi. Kehadiran Babinsa di tengah aktivitas panen tersebut mendapat sambutan hangat dari para petani yang tengah bekerja.
Kegiatan panen berlangsung di lahan milik salah satu warga, di mana para petani mulai memetik hasil jerih payah mereka setelah berbulan-bulan merawat tanaman padi. Melihat aktivitas yang cukup menguras tenaga, Sertu Yono dengan sigap turun langsung membantu proses pemotongan dan pengumpulan padi.
Menurut Yono, membantu petani merupakan wujud nyata dari tugas pendampingan kepada masyarakat sekaligus bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan di wilayah. “Kami ingin meringankan beban para petani, terutama saat panen yang membutuhkan tenaga ekstra. Semoga kehadiran kami dapat mempercepat proses dan meningkatkan semangat para petani,” ujarnya.
Yono juga memanfaatkan momen tersebut untuk berdiskusi ringan dengan petani mengenai kondisi hasil panen, penggunaan pupuk, serta kendala yang dihadapi selama musim tanam. Ia memberikan dorongan agar para petani terus berinovasi dan menjaga kualitas pertaniannya demi hasil yang lebih baik ke depan.






