Probolinggo — Udara malam Minggu terasa lebih tenang di sejumlah sudut Kota Probolinggo. Saat sebagian warga menikmati waktu bersama keluarga dan kerabat di tengah libur Natal dan Tahun Baru, deru kendaraan patroli Polres Probolinggo Kota dan polsek jajaran perlahan menyusuri jalan-jalan utama hingga kawasan permukiman, Sabtu malam (27/12/2025) hingga Minggu dini hari.
Patroli skala besar dan serentak yang dimulai pukul 21.00 WIB hingga menjelang subuh itu dipimpin langsung oleh Wakapolres Probolinggo Kota bersama perwira pengawas. Kehadiran aparat kepolisian di lapangan bukan sekadar pengamanan, melainkan upaya menghadirkan rasa aman secara nyata di tengah masyarakat.
Di sejumlah titik keramaian, petugas terlihat berhenti sejenak, menyapa warga, berbincang dengan kelompok pemuda, serta memberi imbauan agar tetap menjaga ketertiban dan keselamatan. Polisi juga menyisir jalur protokol, lokasi nongkrong, dan area yang biasa ramai aktivitas malam hari, memastikan tidak ada potensi gangguan keamanan.
Bagi sebagian warga, kehadiran polisi hingga dini hari menjadi rasa aman tersendiri. “Kami merasa lebih tenang. Ada polisi yang patroli, jadi anak-anak juga tidak khawatir pulang larut malam,” ujar salah seorang warga yang ditemui di pusat kota.
Wakapolres Probolinggo Kota menyampaikan bahwa patroli skala besar ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk mendampingi masyarakat selama momentum libur panjang. Menurutnya, kehadiran polisi di tengah warga diharapkan mampu mencegah tindak kriminalitas, balap liar, serta gangguan kamtibmas lainnya yang kerap muncul saat malam libur.
“Polisi harus hadir di tengah masyarakat, bukan hanya saat terjadi masalah, tetapi juga untuk mencegah dan memberi rasa aman,” kata Wakapolres.
Apresiasi pun mengalir dari masyarakat terhadap langkah Polres Probolinggo Kota dan polsek jajaran. Patroli yang dilakukan secara persuasif dan humanis dinilai mampu menciptakan suasana kondusif, sehingga warga dapat menikmati malam Minggu dan libur Natal dengan lebih nyaman.
Polres Probolinggo Kota memastikan patroli serupa akan terus dilakukan selama masa libur Natal dan Tahun Baru, sebagai bentuk pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat. (Bambang/*)







