banner 728x250
TNI  

Satgas TMMD Kodim 1505 Tidore, Sosialisasikan Bahaya Narkoba Kepada Pelajar

IMG 20240307 185301 864
IMG 20240307 185301 864
banner 120x600
banner 468x60

HALTIM | Setelah disibukkan dengan berbagai pembangunan di lokasi TMMD di wilayah Halmahera Timur, satgas TMMD ke-119 Kodim 1505/Tidore, kini gencar mensosialiasikan bahaya narkoba ke seluruh Pelajar SMA Yayasan Global Sains Halmahera, bertempat di Desa Lolasita, Kecamatan Maba Utara, Halmahera Timur, Kamis (07/3/2024).

 

banner 325x300

Komandan Satuan Penugasan (Dansatgas) TMMD Letnan Kolonel (Letkol) Kav Calter Purba, ST., melalui Pasiter Kodim 1505/Tidore Letda Inf Ibrahim Tuhulele, menyampaikan bahwa penyuluhan atau sosialisasi tentang bahaya narkoba ini merupakan bagian sasaran non fisik program TMMD, selain pembangunan sejumlah infrastruktur dasar.

 

“Kegiatan yang dilakukan dalam beberapa hari terakhir itu, katanya, untuk meningkatkan kesadaran generasi muda akan bahaya narkoba yang kian marak penyebarannya,” ujar Pasiter Letda Inf Ibrahim Tuhulele.

 

Ibrahim Tuhulele mengaku tidak mudah mempersiapkan generasi muda yang bebas narkoba, mengingat faktor lingkungan yang sangat kuat dalam membentuk kepribadian mereka, apalagi peredaran narkoba semakin masif dan menjangkau semua segmen.

 

Sudah menjadi berkewajiban kita bersama, menghimbau dan mengajak para pemuda menghindari diri dari penyalahgunaan narkoba melalui penyuluhan.

 

“Mari sama-sama jaga generasi muda kita dari pengaruh penyalahgunaan berbagai jenis narkotika yang sangat merusak,” katanya.

 

Ia mengajak para pelajar tetap waspada akan penyebaran dan pengaruh narkoba di lingkungan sekolah maupun di pemukiman mereka.

 

“Saat ini kami menyasar sekolah-sekolah sebagai lokasi penyuluhan untuk menumbuhkan pemahaman dan pengetahuan generasi penerus bangsa itu akan bahaya narkoba, termasuk melibatkan berbagai komponen dalam mencegah peredarannya,” Pungkasnya.***

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *