banner 728x250
TNI  

Koramil Wonomerto Kawal Tim Verifikasi ODF Tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota Probolinggo

banner 120x600
banner 468x60

*Probolinggo, 23 Oktober 2024* – Kodim 0820/Probolinggo melalui Koramil 0820/07 Wonomerto melakukan pendampingan dan pengawalan terhadap kunjungan Tim Verifikasi Open Defecation Free (ODF) dari Provinsi Jawa Timur dan Kabupaten/Kota Probolinggo. Kegiatan ini bertujuan memastikan status ODF di wilayah tersebut, sebagai bagian dari upaya menjaga kesehatan masyarakat melalui peningkatan kualitas sanitasi.

 

banner 325x300

Danramil 0820/07 Wonomerto, Lettu Inf Isnaini, menjelaskan bahwa ODF atau bebas dari buang air besar sembarangan merupakan indikator penting untuk menciptakan lingkungan yang sehat. Menurutnya, setiap desa yang dinyatakan ODF harus memiliki sanitasi yang baik, di mana seluruh warganya sudah menggunakan jamban sehat. “ODF merupakan bagian dari langkah penting menuju pola hidup bersih dan sehat. Verifikasi ini dilakukan untuk melihat langsung perubahan perilaku masyarakat dalam hal sanitasi,” jelasnya.

 

Dalam proses verifikasi, tim melakukan pemantauan langsung terkait kebiasaan warga yang sebelumnya masih kerap buang air besar sembarangan. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. “Stop buang air besar sembarangan (SBABS) memiliki dampak besar dalam menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat. Dengan demikian, sumber air tidak tercemar dan bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari seperti minum, mandi, atau mencuci,” ujar Lettu Inf Isnaini.

 

Lebih lanjut, Isnaini menyampaikan pentingnya peran petugas kesehatan lingkungan dan pemerintah desa dalam memberikan edukasi berkelanjutan kepada masyarakat mengenai pola hidup bersih dan sehat (PHBS). “Kehadiran tim verifikasi ini seharusnya menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus memberikan penyuluhan kepada masyarakat, serta memastikan bahwa setiap desa telah benar-benar mencapai status ODF,” tambahnya.

 

Upaya pendampingan yang dilakukan oleh jajaran Koramil ini juga menjadi wujud sinergi antara TNI dan instansi terkait dalam mendukung program-program kesehatan masyarakat. Diharapkan, seluruh desa di wilayah Probolinggo bisa segera mencapai status ODF dan masyarakat semakin sadar akan pentingnya sanitasi yang baik untuk kesehatan dan kelestarian lingkungan.

 

**Sumber**: Pen0820/Probolinggo

**Published**: SAHAR

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *