banner 728x250
Social, TNI  

Kodim 0820/Probolinggo Bagikan Sembako dalam Rangka HUT TNI Ke-79

banner 120x600
banner 468x60

**Probolinggo,** – Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79 tahun 2024, Kodim 0820/Probolinggo melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa pembagian sembako kepada para purnawirawan, warakawuri, dan masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin (23/9) sebagai bagian dari rangkaian acara untuk memeriahkan peringatan hari jadi TNI.

 

banner 325x300

Kasdim 0820/Probolinggo, Mayor Czi Slamet Wahyudi, menyampaikan bahwa kegiatan sosial ini merupakan salah satu bentuk penghormatan kepada para purnawirawan dan warakawuri, serta jalinan silaturahmi antara Kodim 0820/Probolinggo dengan masyarakat. “Selain sebagai wujud silaturahmi, pembagian sembako ini juga menjadi tanda perhatian dan penghargaan kami terhadap para senior yang telah berjasa selama masa pengabdian mereka,” ujar Mayor Czi Slamet Wahyudi.

 

Pembagian sembako ini juga menjadi simbol tali asih yang bertujuan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, termasuk para purnawirawan dan warakawuri yang telah selesai menunaikan tugasnya. Mayor Slamet menambahkan, kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk rasa terima kasih kepada para purnawirawan yang telah berkontribusi dalam membela negara di masa lalu.

 

Salah seorang purnawirawan yang enggan disebutkan namanya mengaku terharu dengan perhatian yang diberikan oleh TNI, khususnya Kodim 0820/Probolinggo. “Saya merasa tersentuh dan bangga karena TNI masih peduli kepada kami. Harapan saya, TNI terus maju, kuat, dan selalu menyatu dengan rakyat, sebagaimana tema HUT TNI ke-79 tahun ini: TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju,” ungkapnya.

 

Acara ini tidak hanya menunjukkan kepedulian sosial dari TNI, tetapi juga menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan keamanan dan kesejahteraan bersama.

 

**Sumber**: Pen0820/Probolinggo

**Published**: Edi D

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *